Kamis, 30 Oktober 2014

Arema Jumpa Persib di Semifinal ISL

, CNN Indonesia
Arema Jumpa Persib di Semifinal ISL Pemain Arema Beto Goncalves membobol gawang Semen Padang. Arema lolos ke babak semifinal ISL sebagai runner-up Grup K usai bermain imbang 2-2 melawan Semen Padang, Rabu (29/10). (ANTARA/Ari Bowo Sucipto)
Jakarta, CNN Indonesia -- Arema Cronus dipastikan menjadi lawan Persib Bandung di babak semifinal Liga Super Indonesia (ISL) setelah menduduki peringkat dua klasemen akhir Grup K babak 8 Besar. Kepastian itu didapat setelah Arema menahan imbang Semen Padang 2-2 di Stadion H. Agus Salim, Padang, Rabu (29/10).

Pertandingan Arema melawan Semen Padang berjalan panas sejak menit pertama. Sama-sama masih berpeluang lolos ke babak semifinal, kedua klub bermain ngotot sejak awal pertandingan.

Arema membuka keunggulan pada menit kedelapan. Memanfaatkan umpan sepak pojok Ahmad Bustomi, Alberto 'Beto' Goncalves berhasil membobol gawang Semen Padang yang dikawal Fakhrurrazi lewat sundulan.

Tuan rumah baru mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-51. M. Nur Iskandar sukses membobol gawang Kurnia Meiga lewat tendangan bebas. Skor sama kuat 1-1.

Arema kembali unggul lewat Cristian Gonzales menit ke-63. Lepas dari penjagaan pemain belakang Semen Padang, pemain naturalisasi asal Uruguay itu melepaskan tendangan kaki kiri ke tiang jauh.

Semen Padang membuka asa untuk meraih kemenangan setelah Airlangga Sucipto mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-85. Airlangga menyambar umpan silang yang diberikan Novan Setya dari sisi kiri.

Tensi pertandingan sempat meninggi pada menit-menit terakhir waktu normal. Pelanggaran Juan Revi terhadap Hendra Bayauw membuat kedua pemain bersitegang. Mereka akhirnya sama-sama kena kartu kuning.

Di babak pertambahan waktu, pemain-pemain Semen Padang meminta penalti setelah Esteban Vizcarra dilanggar keras oleh Victor Igbonefo. Tapi, wasit tidak menggubriskan protes pemain Semen Padang. Kedudukan imbang 2-2 bertahan hingga laga usai.

Persipura juara grup

Hasil ini membuat Arema lolos ke babak semifinal sebagai runner-up Grup K. Mereka mengoleksi 11 poin dari enam pertandingan, sedangkan Semen Padang berada di posisi ketiga dengan koleksi 10 poin. Tim Singo Edan akan menghadapi Persib Bandung di babak semifinal, yang merupakan juara Grup L.

Juara Grup K direbut Persipura Jayapura yang di pertandingan lainnya berhasil mengalahkan Persela Lamongan 4-1 di Stadion Surajaya. Empat gol Persipura dicetak Boaz Solossa (6', 40'), Ian Louis Kabes (52'), dan Robertino Pugliara (90').

Sedangkan Persela hanya mampu membalas satu gol lewat Addison Alves menit ke-34. Persela berada di posisi buncit dengan hanya mengoleksi satu poin. Sementara Persipura memuncaki klasemen dengan 12 poin.

Di babak semifinal, Persipura akan menghadapi runner-up Grup L. Tiga klub masih berpeluang mendampingi Persib ke semifinal sebagai runner-up, yakni Pelita Bandung Raya, Mitra Kukar dan Persebaya Surabaya.
(har/har)

Tidak ada komentar: