Sabtu, 26 Maret 2016

Arema ke Semifinal Piala Bhayangkara, setelah rendam persija 1-0



Sunarto Menangkan Arema Sekaligus Singkirkan Persija

Sore Nanti, Arema Tanpa Sunar Torres dan Greg Nwokolo 
 Arema Cronus harus memeras keringat untuk mengalahkan Persija Jakarta di laga lanjutan babak penyisihan grup B Torabika Bhayangkara Cup 2016. Raksasa Jawa Timur ini menekuk Persija dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan di Stadion Gelora Kapten Dipta.
Sunarto menjadi penentu kemenangan Arema. Delapan menit sebelum bubar, Cak Narto--panggilan Sunarto--membobol gawang Persija. Kemenangan ini membuat tim asuhan Milomir Seslija ini naik memuncaki klasemen grup B membukukan 7 poin. Tim yang identik dengan warna biru ini menyusul Persib Bandung yang lolos ke semifinal.

Memulai pertandingan, kedua kubu memeragakan permainan cepat. Sejumlah peluang emas sempat tercipta sepanjang babak pertama. Namun skor 0-0 menjadi hasil akhir di babak pertama.
Duel Arema kontra Persija masih alot di babak kedua. Serangan kedua kubu masih belum membuahkan gol. Dua menit selepas turun minum, Arema sempat meneror gawang Persija Jakarta melalui Cristian Gonzales melalui bola tendangan jarak dekat. Namun, si kulit bundar masih bisa dibuang oleh kiper Andritany Ardhiyasa.

Tidak ada komentar: