Rabu, 13 Desember 2017

Foto: Yuk, Lihat Proyek Terowongan Double Track Pertama di RI

Jakarta - Proyek terowongan untuk lintasan ganda kereta api pertama RI saat ini tengah dibangun di Desa Notog Kecamatan Patikraja Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. 

PT PP (Persero) Tbk saat ini tengah membangun proyek Terowongan Notog BH 1440 yang merupakan proyek terowongan double track pertama di Indonesia dan proyek terpanjang di Indonesia sepanjang 471 meter dengan menggunakan metode NATM (New Austrian Tunnel Method). Dok. PT PP (Persero) Tbk.
Foto: Yuk, Lihat Proyek Terowongan Double Track Pertama di RITerowongan ini merupakan salah satu jalur transportasi kereta api yang menghubungkan Cilacap dan Purwokerto di mana jalur tersebut merupakan konektivitas yang sangat penting dalam masyarakat Jawa Tengah. Dok. PT PP (Persero) Tbk.Foto: Yuk, Lihat Proyek Terowongan Double Track Pertama di RI

Foto: Yuk, Lihat Proyek Terowongan Double Track Pertama di RI Terowongan Notog baru yang saat ini dibangun pada tahun 2017 oleh perseroan berada di sisi selatan terowongan eksisting yang berjarak sekitar 200 meter dan memiliki lengkungan atau R existing R 800. Dok. PT PP (Persero) Tbk.

Jalur kereta api dengan panjang 550 meter ini dapat memangkas jarak tempuh dari Notog menuju Kebasen sepanjang 300 meter dengan kecepatan maksimum kereta saat ini dalam terowongan adalah 100-120 km/jam. Dok. PT PP (Persero) Tbk.

Tidak ada komentar: