Rabu, 29 April 2015

Geliat Prabowo dan Keluarga Soeharto

Rabu, 29/04/2015 09:36 WIB

Tepuk Tangan untuk Prabowo dan Doni Monardo di HUT Kopassus

Hardani Triyoga - detikNews
Jakarta - Selain petinggi TNI, sejumlah tamu kehormatan seperti mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus Letjen (Purn) Prabowo Subianto juga ikut menghadiri perayaan syukuran Kopassus ke-63. Tampak pula mantan purnawirawan perwira tinggi TNI lain seperti Sutiyoso, Agum Gumelar, hingga Ryamizard Ryacudu.

Prabowo tiba di Lapangan Upacara Makopassus, Cijantung 1, Jakarta Timur, Rabu (29/4/2015), sekitar pukul 08.45 WIB. Mengenakan kemeja jas abu-abu, Prabowo yang merupakan mantan Komandan Jenderal Kopassus itu mengenakan baret merah serta kacamata hitam.

Pembawa acara menyebutkan satu per satu nama mantan Danjen Kopassus hingga Danjen Kopassus yang saat ini menjabat. Saat disebut nama Prabowo oleh pembawa acara, hadirin riuh bertepuk tangan. Begitu juga ketika Danjen Kopassus Mayjen Doni Monardo disebutkan namanya, hadirin kembali bertepuk tangan.

Begitupun dengan Agum Gumelar dan Sutiyoso yang juga mengenakan kemeja hitam serta baret merah. Dijadwalkan rencananya Panglima TNI Jenderal Moeldoko dan KSAD Jenderal Gatot Nurmantyo memberikan kata sambutan dalam acara ini. Begitupun Komandan Jenderal Kopassus Mayjen Doni Monardo juga akan memberikan kata sambutan. (hat/mpr)
Foto Video Terkait
  • Aksi Terjun Payung Ramaikan HUT Kopassus
    Aksi Terjun Payung Ramaikan HUT Kopassus
  • Panglima TNI, KSAD, dan Danjen Kopassus Menari Bersama Suku Papua
    Panglima TNI, KSAD, dan Danjen Kopassus Menari Bersama Suku Papua
  • Tommy Soeharto Hadiri Syukuran HUT Kopassus
    Tommy Soeharto Hadiri Syukuran HUT Kopassus
  • Tangis Haru Keluarga Iringi Pembaretan Anggota Kopassus
    Tangis Haru Keluarga Iringi Pembaretan Anggota Kopassus
  • Prabowo Hadiri Sertijab Danjen Kopassus
    Prabowo Hadiri Sertijab Danjen Kopassus
  • Rabu, 29/04/2015 16:06 WIB ,Titiek Soeharto: Kami Tak Berambisi Ambil Alih Kekuasaan Titiek Soeharto: Kami Tak Berambisi Ambil Alih Kekuasaan 
  • Hutomo "Tommy" Mandala Putra akhir-akhir ini rajin muncul di depan publik. Sebenarnya, apa tujuan kemunculan Tommy? Apakah Cendana ingin kembali berkuasa lewat politik?

Tidak ada komentar: