Selasa, 13 Oktober 2015

Prabowo Tolak Pelemahan KPK

Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto (foto: Okezone)
Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto (foto: Okezone)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto tak mempersoalkan usulan pemerintah terkait revisi UU Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) selama dilakukan untuk memperkuat KPK.
"Selama menyempurnakan dan memperbaiki saya setuju, kalau untuk memperlemah kita enggak setuju," katanya kepada wartawan di Bakrie Tower Kuningan Jakarta Selatan, Senin (12/10/2015) malam.
Menurut Prabowo, upaya melemahkan lembaga antirasuah itu dengan alasan apapun tak bisa dibiarkan. Apalagi jika harus dibatasi selama kurun waktu tertentu.
"Saya sudah ingatkan ke KMP ya, konsensusnya kita minta enggak ada dibatasi 12 tahun, walaupun niatnya KPK lembaga adhoc tapi KPK dibutuhkan kok," tegasnya.
Namun demikian, Prabowo tak menampik jika keberadaan lembaga superior tersebut perlu juga diawasi untuk menjamin kinerja serta kredibilitas yang teruji dan terjamin.
"Tentunya harus diawasi karena mereka kan bukan malaikat, mereka manusia biasa," tandasnya.
(MSR)

Tidak ada komentar: