Minggu, 27 Desember 2015 | 17:28 WIB
Musisi Ahmad Dhani mengusap keringatnya saat
memberikan keterangan kepada wartawan di Pengadilan Negeri Jakarta
Selatan, 21 Agustus 2015. Farhat Abbas menjalani praperadilan melawan
Ditreskrimsus Polda Metro Jaya . TEMPO/Nurdiansah
Keberadaan Mulan tidak lepas dari grup Ratu yang dibentuk tahun 1999. Menurut Dhani, dialah yang menciptakan nama Ratu. Nama tersebut bermuara dari kekagumannya kepada grup band Queen. "Ide duo aku yang bikin, berdasar pengalamanku bikin album buat Reza Artamevia," ujarnya.
Grup ini awalnya beranggotakan Maia Estianty dan Pingkan Mambo. Namun belakangan Pingkan hengkang dan posisinya digantikan oleh Mulan Jameela (dulu Mulan Kwok) pada 2004.
Setelah Pingkan hengkang, Dhani memerintahkan anak buahnya yang bernama Didit untuk mencari penyanyi pengganti. Didit kemudian ke Bandung dan mendatangi kafe-kafe. Salah satu penyanyi yang dia sodorkan kepada Dhani adalah Mulan. Dari situlah Mulan mulai berkenalan dengan Dhani. "Aku bingung, kok, bisa Maia yang bilang nemuin Mulan? Lha wong yang nemuin aku, kok," tuturnya.
Lalu bagaimana awalnya Ahmad Dhani jatuh hati kepada Mulan Jameela? Pertanyaan yang diajukan Deddy Corbuzier ini tak langsung dijawab oleh Dhani. Pentolan band Dewa itu terdiam sejenak, seolah sedang mencari jawaban yang pas. "Ya, saya sebenarnya memahami cinta itu enggak pakai logika. Banyak alasan kenapa, ya, aku enggak tahu. Ya, cinta itu bisa dirasakan," ucap Ahmad Dhani.
Ahmad Dhani kemudian membandingkan sosok Maia Estianty dengan Mulan Jameela, yang menurut dia memiliki perbedaan yang sangat mendasar. Dari sinilah bisa diketahui apa yang membuat Ahmad Dhani luluh kepada Mulan Jameela. "Kalau Maia cowok banget dan kuat banget. Nah, dalam logika, ya, kawin sama wanita kayak laki-laki. Mulan lawan kata dari Maia. Mulan itu lemah banget jadi perbandingan. Nah, sebagai yang kuat, kita enggak tega melihat yang lemah," ujar Ahmad Dhani.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar