Senin, 14 Maret 2016

Bayi laki-laki kembar lima"AIUEO" lahir dari pasangan suami-istri asal Cirebon, Habibi Ahmad Akbar (30) dan Lely Solihati (32)

Inisial Nama Bayi Kembar 5: A, I, U, E, O

Liputan6.com, Jakarta - Bayi laki-laki kembar lima lahir dari pasangan suami-istri asal Cirebon, Minggu (10/1/2016), sekitar pukul 00.28 WIB, di sebuah rumah sakit di Jakarta. Kedua orangtua bayi, Habibi Ahmad Akbar (30) dan Lely Solihati (32) sepakat akan memberikan nama kelima anaknya bersama.

"Kami sepakat untuk memberi namanya bersama-sama. Sekarang kami beri inisial AIUEO dulu. A untuk anak pertama, I anak kedua, U anak ketiga, E anak keempat, dan O anak kelima," terang Habibi saat dihubungi Liputan6.com, Senin (11/1/2016).

A lahir pada pukul 00.28 WIB, 3 menit berselang lahirlah I. Sementara U, E, dan O masing-masing lahir selang satu menit kemudian.
 Kronologi Kelahiran

Habibi dan Lely dirujuk ke Jakarta setelah sebelumnya sempat merasakan pecah ketuban. Karena tidak ada pelayanan NICU untuk lima bayi, maka Lely dirujuk ke Jakarta. Pukul 06.00 WIB, 5 Januari 2016, dokter rumah sakit melakukan observasi. Hasilnya, dokter menyatakan Lely belum ada kontraksi. Alhasil, dilakukan rawat inap kepada Lely sambil menunggu proses kelahiran lima anaknya.

Nah, pada 9 Januari 2016, setelah Isya atau sekitar pukul 20.00 WIB, Lely mulai merasakan air ketubannya pecah. Setelah diobservasi, rupanya Lely sudah mengalami konstraksi."Akhirnya diputuskan malam itu untuk dilakukan caesar. Jam 12 malam baru masuk ruang persalinan," terang Habibi. Kelahiran 5 bayi kembar ini adalah kelahiran kedua Lely Solihati (32). Sebelumnya, pasangan suami-istri ini dikarunia anak perempuan yang kini berusia 22 bulan dan diberi nama Shakira Maryam Assyabiya.

Sementara untuk kelima bayi, saat ini berada di ruang NICU untuk pemulihan berat kelimanya.

Tidak ada komentar: