Kamis, 23 Maret 2017

Konser Final Top 15 D'Academy 4 Digelar Malam Ini

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah akademia di Dangdut Academy 4 atau D'Academy 4 makin mengerucut. Sebanyak 21 kontestan sudah tersenggol. Lima diantaranya tersenggol di Top 20 yang terakhir digelar Minggu (19/3/2017) tadi malam.
Arina (Maumere) jadi akademia terakhir, menyusul Duo Mus (Serdang Bedagai), Abdi (Mamuju Tengah), Kiki (Makassar), dan Fiko (Bangka Belitung) yang juga telah tersenggol di babak 20 besar yang berlangsung sejak 8 Maret 2017 lalu.

Setelah menyelesaikan babak 20 besar, D'Academy 4 pun beranjak ke babak 15 besar. Senin (20/3/2017) malam ini, pertarungan baru yang bakal lebih sengit akan mulai terjadi antar akademia di Konser Final Top 15.
Ke-15 akademia terbaik di Top 15 D'Academy 4 sendiri masih dibagi menjadi lima grup dengan masing-masing kini terdiri dari tiga akademia. Grup 1 akan langsung tampil nanti malam. Tiga akademia penghuni Grup 1 adalah Hafiz (Batubara), Azizah (Maumere), dan Rafi (Cirebon).
Seperti babak sebelumnya, ketiganya masih akan tampil dalam dua sesi konser. Show malam pertama, mereka akan tampil seperti biasa. Sedang di malam kedua adalah penentuan akademia tersenggol atau disebut juga Konser Result.

Di sini, akademia dengan SMS tertinggi bakal lolos otomatis ke babak berikutnya. Sementara dua lainnya masih harus menghadapi babak voting dewan juri, jika ingin bertahan di kompetisi untuk menjaga asa jadi juara tahun ini.
Oleh karena itu, pastikan anda terus mendukung akademia favorit dan jagoan dengan mengirim SMS dukungan. Caranya, ketik DA spasi Nama Peserta lalu kirim ke 97288. Konser Final Top 15 D'Academy 4 akan ditayangkan Indosiar malam ini mulai pukul 19.00 WIB secara langsung dari Studio 5 Daan Mogot. (fei)

Liputan6.com, Jakarta - Ajang Dangdut Academy 4 sudah memasuki babak 15 besar. Sebelumnya, dua puluh biduan yang terbagi ke dalam lima grup telah bersaing di panggung D'Academy 4 untuk memperebutkan posisi di babak Top 15 Besar Dangdut Academy 4. Lima biduan dari masing-masing grup telah tersenggol, mereka adalah Fiko (Bangka Belitung), Kiki (Makassar), Abdi (Mamuju Tengah), Duo Mus (Serdang Bedagai), dan Arina (Maumere).
Di grup pertama, Fiko harus tersenggol. Perempuan berusia 20 tahun itu tampil membawakan lagu berjudul Pergi Tanpa Pesan saat tampil di malam result Top 20 besar Grup 1. Fiko mendapatkan kritik dari Inul Daratista, Fiko dinilai belum mampu mengeksplore kemampuan yang dia miliki. Fiko harus tersenggol di sistem vote juri dengan perolehan dua lampu hijau.

Sementara itu, Kiki harus tersenggol di Grup 2 dengan persembahan terakhirnya di malam result menyanyikan lagu Mau Dong. Kiki yang mengalami kemajuan di malam result harus tersenggol, Iis Dahlia memberikan komentar kepada Kiki, "Seharusnya kamu menunjukkan kemajuan dari kemarin." Akibat banyaknya kekurangan di penampilan sebelumnya, Kiki harus mengubur mimpinya di ajang Dangdut Academy 4.
Selanjutnya, ada Abdi yang tersenggol di Grup 3. Penerima hak veto dari Rita Sugiarto itu gagal melaju ke babak selanjutnya akibat perolehan lampu hijau paling sedikit di bottom three melawan Rafi dan Aan. Di grup keempat, giliran si kembar Duo Mus yang kini harus menghentikan langkahnya di ajang Dangdut Academy 4. Duo Mus yang dinilai tidak memiliki kemajuan oleh para juri D'Academy 4 itu harus pulang di saat sehari usai perayaan hari ulang tahunnya yang ke 17.

Tadi malam, Arina asal Maumere yang tersenggol. Arina yang tampil membawakan genre rockdut itu gagal melaju di sistem vote juri dengan perolehan dua lampu hijau. Sementara lawannya, Arlan dan Teguh berhasil melaju ke babak selanjutnya.
Berikut daftar lengkap lima belas peserta yang akan bersaing di babak top 15 besar D'Academy 4 :
Hafiz (Batubara)
Firdaus (Sumenep)
Aan (Bima)
Fildan (Bau-Bau)
Sugeng (Situbondo)
Poppy (Musi Rawas)
Azizah (Maumere)
Raiga (Ciamis)
Aulia (Pontianak)
Rafi (Cirebon)
Nuril (Jember)
Arlan (Rantau Prapat)
Putri (Balikpapan)
Teguh (Bandung)

Kira-kira siapakah yang akan bertahan di Konser Final Top 15 Besar Dangdut Academy 4? Saksikan terus Dangdut Academy 4 setiap hari mulai pukul 19.00 hanya di Indosiar.

Tidak ada komentar: