Kamis, 29 Mei 2014

Tim Sukses Jokowi-JK Keberatan dengan Undangan SBY

Rabu, 28 Mei 2014 | 19:38 WIB
KOMPAS.com/Indra Akuntono Eva Kusuma Sundari

JAKARTA, KOMPAS.com - Anggota tim pemenangan Joko Widodo-Jusuf Kalla pada Pemilu Presiden 2014, Eva Kusuma Sundari, keberatan dengan undangan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Undangan itu berupa permintaan kepada Jokowi-JK untuk memaparkan visi misinya secara bergiliran dengan pasangan lain, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.
Menurut Eva, undangan itu tak beretika. "Keberatan, SBY kaya raja saja," kata Eva, di Kuningan, Jakarta, Rabu (28/5/2014).
Ia menyampaikan, jika memiliki maksud yang lebih baik, SBY dapat mengusulkan kepada MPR RI untuk mengundang dua pasang capres-cawapres guna memaparkan visi-misinya. Dengan begitu, aroma politiknya menjadi redam dan tak menimbulkan prasangka di kemudian hari.
"Apa otoritasnya meminta Pak Jokowi-JK memaparkan visi misi? Jangan mengorbankan tata negara, dong," ujarnya.
Sebelumnya, SBY mengundang Jokowi-JK serta Prabowo-Hatta untuk memaparkan visi dan misinya pada 1 Juni 2014. Sejauh ini, baru Prabowo-Hatta yang mengonfirmasi akan memenuhi undangan tersebut. Partai Demokrat saat ini masih menyatakan diri akan netral di Pilpres 2014. Dukungan akan diberikan pada pasangan capres-cawapres yang berkomitmen meneruskan program pemerintahan SBY.

Tidak ada komentar: