Rabu, 01 Februari 2017

Luis Milla Setuju PSSI Cari Pemain Asing untuk Dinaturalisasi, Ezra Walian striker jebolan Ajax Amsterdam

PSSI Sudah Dapatkan Pemain untuk Dinaturalisasi

PSSI Sudah Dapatkan Pemain untuk Dinaturalisasi
SUPERBALL.ID/FERI SETIAWAN
Menpora Imam Nahrawi (kanan) dan Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi (dua dari kanan) dalam acara Kongres Tahunan PSSI di Hotel Aryaduta, Bandung, Jawa Barat, Minggu (8/1/2017). 
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasety
SUPERBALL.ID, JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Edy Rahmayadi, mengatakan sudah ada nama pemain yang ingin dinaturalisasi.
Namun, Edy masih merahasiakan nama pemain tersebut.
Pria yang juga menjabat sebagai Pangkostrad TNI AD itu hanya menyebutkan posisi dari pemain tersebut.
Pemain yang ingin dinaturalisasi ini bukan termasuk Ezra Walian.
Sebab, striker jebolan akademi klub kawakan Liga Belanda, Ajax Amsterdam, itu sudah setuju untuk dinaturalisasi dan saat ini suratnya tinggal menunggu tanda tangan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.Pemain Ajax U-19 Ezra Walian Pemain Ajax U-19, Ezra Walian.

"Selain Ezra, kami sudah dapat posisi penyerang kanan," kata Edy di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan.
Sebelumnya Edy sempat berucap masih membutuhkan sekitar enam pemain untuk dinaturalisasikan.
Dari enam nama itu, Edy membutuhkan pemain di posisi stopper dan bek kanan.
Saat ini memang PSSI cukup kekurangan pemain di posisi stopper.
Luis Milla Setuju PSSI Cari Pemain Asing untuk Dinaturalisasi
TWITTER/@LUISMILLACOACH
Luis Milla 
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
SUPERBALL.ID, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia Luis Milla tidak mempermasalahkan pemain naturalisasi dalam skuadnya.Bahkan, pelatih asal Spanyol itu yang meminta PSSI bergerak mencari bibit-bibit keturunan Indonesia di luar negeri.Kesepahaman Milla dengan federasi sepak bola Indonesia itu diucapkan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Edy Rahmayadi.Untuk itu, PSSI langsung bergerak cepat mencari pemain keturunan Indonesia untuk dinaturalisasikan."Luis Milla setuju. Dia yang memilih pemainnya dan kita yang harus menyiapkannya segera," kata Edy di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (1/2/2017)
Setelah disiapkan siapa saja pemain untuk dinaturalisasi, kata Edy, Milla langsung bergerak memantaunya secara langsung.Jika pemain itu menarik perhatian Milla, maka proses naturalisasi itu langsung segera dilakukan."Milla memilih pemain untuk Timnas Indonesia. Ini kita lakukan sesuai dengan arahannya dia," ucap Edy.Sebelumnya sudah ada beberapa nama pemain yang akan dinaturalisasikan oleh PSSI selain Ezra Walian.PSSI saat ini fokus mencari pemain di posisi stopper untuk memperkuat tembok pertahanan Timnas Indonesia.

Tidak ada komentar: