Sabtu, 15 Februari 2014

Gerindra Bikin Film Dokumenter Prabowo

Gerindra Bikin Film Dokumenter Prabowo
Prabowo Subianto. TEMPO/Iqbal lubis
TEMPO.CO, Jakarta--Partai Gerakan Indonesia Raya memproduksi film dokumenter berjudul 'Sang Patriot'. Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon mengungkapkan, film ini dibuat supaya masyarakat mengetahui sosok Ketua Dewan Pembina, Prabowo Subianto.

"Apa latar belakang Prabowo, silsilah keluarganya, dan prestasi yang telah dicapainya," kata Fadli Zon ketika dihubungi Tempo, Jumat 14 Februari 2014. Film dokumenter itu memiliki durasi sekitar 30 menit.

Rencananya, film 'Sang Patriot' akan disebar ke seluruh penjuru Indonesia. Bahkan film tersebut akan diunggah ke YouTube. Fadli Zon tidak menampik kalau film itu sebagai bentuk kampanye.

"Film ini memang untuk memperkenalkan Prabowo kepada publik," ucapnya. Dengan film ini, Fadli Zon berharap, masyarakat lebih mengenal Prabowo. "Jangan sampai pilih pemimpin seperti beli kucing dalam karung."

Selain itu, Fadli Zon menambahkan film 'Sang Patriot' juga sebagai alat sosialiasi para calon anggota legislatif Gerindra. "Supaya mereka juga tahu siapa sosok Prabowo," kata alumnus Universitas Indonesia itu.

Film 'Sang Patriot' digagas oleh Fadli Zon. Selain sebagai penggagas, dia juga yang menulis naskah film itu. Adapun produsernya adalah adik kandung Prabowo, Hashim Djojohadikusumo, sementara sutradaranya Helmi Adam.

Tidak ada komentar: