Jumat, 24 April 2015

Semifinal Liga Champions, Barcelona Jumpa Bayern, Juve Hadapi Real Madrid

Semifinal Liga Champions, Barcelona Lawan Bayern Muenchen

Semifinal Liga Champions, Barcelona Lawan Bayern Muenchen
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon (kiri), menyapa kiper Monaco, Danijel Subasic, usai pertandingan perempat final Liga Champions di stadion Louis II, Monaco, Prancis, 22 April 2015. Juventus menjadi tim Italia yang lolos ke semifinal Champions setelah Inter memenangkan kompetisi ini pada 2010. AP/Lionel Cironneau
TEMPO.CO, Jakarta - Hasil undian jadwal semifinal Liga Champions 2015 sudah diketahui. Berdasarkan undian itu, Barcelona akan berhadapan dengan Bayern Muenchen. Sedangkan, Juventus akan melawan Real Madrid. Pertarungan empat klub papan atas itu bakal berlangsung pada tanggal 6 dan 7 Mei 2015.

Undian tersebut dilakukan dengan sistem terbuka di markas besar UEFA di Nyon, Swiss, pada Jumat dini hari waktu setempat, 24 April 2015. Klub dari asosiasi sepak bola atau negara yang sama bisa bertemu. Akan tetapi, dalam undian kali ini, Barca tidak bertemu dengan Madrid.

Nantinya, di leg pertama, Barcelona akan lebih dulu menjamu Muenchen. Pada laga lain, Juventus akan menjadi tuan rumah Madrid. Leg kedua, akan digelar pada 13 dan 14 Mei 2015.

Real Madrid dan Juventus merupakan dua klub terakhir yang memastikan maju ke babak empat besar Liga Champions. Madrid mendapat tiket semifinal setelah menaklukkan rival satu kota yaitu Atletico Madrid dengan agregat 1-0. Sedangkan, Juventus melangkah ke semifinal setelah menyingkirkan Monaco dengan agregat 1-0.

Untuk Muenchen telah lebih dulu memastikan ke semifinal memetik kemenangan fantastis 6-1 di kandang setelah sebelumnya kalah 3-1. Dengan hasil itu, mereka unggul angregat 7-4. Sedangkan, Barca mengalahkan Paris Saint Germain dengan agregat 5-1.

BBC | RINA W

1 komentar:

Jadwal Semifinal Liga Champions 2015 mengatakan...

Semoga Juventus bisa membuat kejutan