Kamis, 06 Juli 2017

Selamat Ulang Tahun Jokowi, Ini 7 Momen Fashion Sang Presiden yang Viral

Hestianingsih - wolipop
Selamat Ulang Tahun Jokowi, Ini 7 Momen Fashion Sang Presiden yang Viral Foto: dok. Biro Pers Setpres
Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) berulang tahun yang ke-56, hari ini (21/6/2017). Selama menjabat sebagai presiden, Jokowi kerap mengenakan pakaian maupun sepatu kekinian yang menarik perhatian netizen. Tak jarang, fashion item yang dipakai Jokowi jadi viral.

Di hari ulang tahun Jokowi, Wolipop merunut kembali momen fashion orang nomor satu di Indonesia ini yang jadi tren di kalangan anak muda.
1. Jaket Bomber Army
 
Jaket bomber Jokowi. Foto: Dok. Youtube/CNN Indonesia

Jaket bomber warna hijau army keluaran Zara mendadak jadi populer di Indonesia. Penyebabnya karena jaket tersebut dipakai Jokowi saat jumpa pers mengenai demo 4 November 2016. Setelah dipakai Jokowi, netizen ramai membicarakan jaket tersebut. Bahkan mereka juga membelinya. Kala itu semua jaket bomber warna hijau yang mirip Zara jadi incaran.

2. Sandal Fladeo
 
Sandal Jokowi. Foto: Jokowi blusukan di Mal e-Walk Balikpapan (dok. Biro Sekretariat Presiden)

Lewat akun Facebook dan Twitter-nya, Jokowi memamerkan sandal biru yang ia beli dari brand Fladeo, merek buatan Indonesia. Foto sandal yang diunggah Jokowi itu pun ramai jadi perbincangan netizen. Bahkan lewat akun Twitter Fladeo, brand ini kebanjiran pembeli.

3. Jaket Bomber Hitam
Selamat Ulang Tahun Jokowi, Ini 7 Momen Fashion Sang Presiden yang Viral 
Jaket bomber hitam Jokowi. Foto: Rachman Haryanto

Presiden Jokowi kembali menarik perhatian anak muda karena gaya busana yang dikenakannya saat menonton pertandingan semifinal piala AFF 2016, 3 Desember 2016. Jaket bomber hitam yang dikenakannya jadi perbincangan netizen. Ada yang memuji penampilan Jokowi hingga bertanya merek jaket tersebut, hingga selebtweet ikut memamerkan penampilannya memakai jaket serupa Jokowi.

4. Payung Biru
 
Payung biru Jokowi. Foto: Twitter @pramonoanung

Saat menemui massa aksi 212 pada Desember 2016 lalu, Jokowi membawa payung besar berwarna ini. Payung itu pun jadi topik hangat netizen. Saat mengikuti salat Jumat di aksi #SuperDamai212, Presiden Jokowi membawa payung dari Istana Negara menuju Monumen Nasional. Suasana saat itu memang tengah turun hujan. Sejumlah media dan peserta aksi mengabadikan hal tersebut. Tidak lama, foto Presiden Jokowi membawa payung biru bertebaran di internet dan ramai dibahas netizen.

Payung biru sebelumnya juga pernah dibawa Jokowi dan jadi pembicaraan netizen saat sang presiden meresmikan 6 infrastruktur kelistrikan untuk Papua dan Papua Barat di Gardu Induk PLN 70 KV di Waena-Sentani, Jayapura, Papua, Oktober 2016.

5. Jaket TAD Shark Skin
 
Gaya busana Jokowi. Foto: dok. PUPR

Pilihan busana Jokowi lagi-lagi menjadi perbincangan hangat di social media saat naik motor trail di Papua, Mei 2017. Jaket berwarna hijau tersebut membungkus tubuh Jokowi saat menginspeksi pembangunan jalan trans Papua dengan motor trail. Tak butuh waktu yang lama bagi jaket tersebut untuk menjadi viral setelah netizen sibuk membicarakannya di social media

6. Sarung dan Selop
Gaya busana Jokowi. Foto: Presiden Jokowi akan Hadiri Peringatan Maulid Nabi di Pekalongan (Biro Pers)

Memakai sarung saat kunjungan kerja ke Pekalongan, Jawa Tengah, Minggu (8/1/2017), penampilan Jokowi kembali menjadi perbincangan. Bersarung saat naik pesawat kepresidenan untuk kunjungan kerja, bisa dibilang menjadi pemandangan langka mengingat seorang presiden umumnya lebih sering mengenakan setelan jas atau batik. Penampilannya ini dipuji netizen karena dianggap stylish dan meskipun memakai busana tradisional seperti sarung dan selop, Jokowi tetap terlihat modern.

7. Sneakers Nike
 
Sneakers Nike Jokowi. Foto: Facebook Presiden Jokowi

Belum lama ini penampilan Jokowi kembali menjadi sorotan netizen.‏ Sneakers yang dipakainya saat bertugas di Tasikmalaya, Jawa Barat, menarik perhatian netizen. Kala itu Jokowi tampil kasual dengan kemeja putih yang dipadu dengan jeans. Tidak ketinggalan sneakers abu-abu merek Nike. Gaya casual dan 'gaul' Jokowi pun dipuji netizen, mulai dari "keren", "mantap" hingga "gaul". Sneakers yang dipakai Jokowi adalah seri Nike LunarEpic Low Flyknit 2 seharga Rp 2 jutaan. (hst/hst)

Tidak ada komentar: